--> Skip to main content

Cara Menghapus Adware Pada Browser

Cara menghapus Adware pada browser - Mungkin diantara kalian ada yang ingin membersihkan laptop atau komputer yang terinfeksi adware dengan gajala seperti ini:
  • Pada saat browsing sering diinject oleh iklan yang bukan merupakan iklan dari web yang kita buka.
  • Seringkali mmuncul popup yang sangat mengganggu.
  • Halaman default browser berubah menjadi search engine abal-abal.
  • dan lain-lain.

Memang hal seperti itu kelihatannya masalah yang pelik, terlebih bagi seorang pengguna komputer yang awam, namun sebetulnya untuk membersihkan atau menghapus adware tidaklah begitu sulit. Kalian dapat membersihkan adware dengan beberapa langkah sebagai berikut ini.

1. Bersihkan dengan AdwCleaner
Cara Menghapus Adware Pada Browser

Hampir seluruh kasus mengenai permasalahan adware yang sering dialami dapat bersih tuntas hanya dengan memanfaatkan tool AdwCleanr. Caranya kalian tinggal download saja, kemudian jalankan AdwCleaner. Maka secara otomatis tool ini akan membersihkan adware yang ada di browser.

Biasanya semua add-on, toolbar, maupun komponen adware lain langsung hilang sesudah menjalankan tool AdwCleaner.

2. Uninstall Adware Tersisa
Cara Menghapus Adware Pada Browser

Sesudah itu cek pada Remove Programs dan lihatlah apakah masih terdapat software yang merugikan tersebut.  Adware sering kali muncul karena pengguna hanya menekan yes yes yes atau kurang ketelitian ketika menginstall suatu software, terlebih yang freeware.

Biasanya ada juga adware yang tidak hilang sesudah dibersihkan menggunakan AdwCleaner. Sehingga kita harus membersihkan secara manual dengan menguninstall melalui Remove Programs Widnows.

3. Bersihkan Browser
Apabila telah melakukan langkah-langkah seperti diatas, maka kalian perlu melakukan pengecekan pada browser. Pastikan kalau sudah tidak ada ekstensi/ add-on adware yang masih tersisia. Apabila ada kalian dapat menguninstall ekstensi/ add-on tersebut dengan cara manual.

Apabila masih tidak dapat dihilangkan, solusinya kalian dapat mereinstall browser. Hal seperti ini sangatlah penting sebab rata-rata adware menyerang browser. Dengan melakukan ke-3 cara diatas maka semua adware pada komputer kalian dapat hilang dan bersih.

Bagaimana cukup mudah kan Cara Menghapus Adware Pada Browser. Semoga tutorial tersebut dapat membantu kalian. Bacajuga tutorial tentag: Cara Melihat History Browser yang Sudah Dihapus.
Buka Komentar
Tutup Komentar