--> Skip to main content

Cara Uninstall Aplikasi Windows 10 Dengan Revo Uninstaller

Cara uninstall aplikasi windows 10 – Windows 10 memang memberikan berbagai perubahan baru, mulai dari fitur-fiturnya sampai dengan aplikasi bawaannya. Tetapi aplikasi-aplikasi tersebut jarang dipakai dan hanya memenuhi space di partisi saja.

Apabila kamu berfikir untuk menghapus/ uninstall aplikasi tersebut, kamu bisa melakukannya dengan cara uninstall aplikasi bawaan windows 10 melalui Settings, atau bisa menggunakan PowerShell. Tetapi apabila kamu lebih tertarik menggunakan bantuan dari aplikasi pihak ke-3. Maka kamu bisa mencoba menggunakan Revo Uninstaller.

Keuntungan yang diperoleh jika menggunakan aplikasi pihak ke-3 yaitu bisa menghapus file sampai ke akar-akarnya. Karena biasanya masih terdapat file-file yang tertinggal seperti temp ataupun registry key sesudah aplikasi dihapus. Jadi menggunakan revo uninstaller bisa menjadi cara uninstall program di windows 10 yang tidak bisa dihapus.

Cara Uninstall Aplikasi Windows 10 Dengan Revo Uninstaller

Apabila kamu belum memiliki aplikasi Revo Uninstaller, kamu bisa searching terlebih dahulu, apabila sudah maka kamu bisa langsung mengikuti tutorial berikut ini:

  1. Bukalah Aplikasi Revo Uninstaller.
  2. Kemudian navigasi ke menu Windows Apps.
  3. Maka kamu akan melihat daftar tampilan aplikasi Windows 10 yang telah terinstall. Selain itu kamu juga bisa mengurutkan berdasarkan nama, tanggal terinstall , ukuran apps, dan lain sebagainya layaknya File Explorer.
  4. Pilihlah salah satu apps yang akan kamu uninstall, kemudian klik kanan dan klik Uninstall. Apabila muncul peringatan, selanjutnya kamu klik OK.
  5. Cara Uninstall Aplikasi Windows 10
  6. Setelah itu aplikasi akan membuat restore point, dan menganalisa aplikasi yang akan dihapus. Untuk melanjutkan proses, silahkan Klik Scan.
  7. Cara Uninstall Aplikasi Windows 10
  8. Setelah itu aplikasi akan menampilkan file-file yang berkaitan dengan aplikasi yang tersimpan di berbagai folder pada Registry. Untuk menghapusnya, kamu bisa klik Delete atau Finish.
  9. Cara Uninstall Aplikasi Windows 10
  10. Selesai sudah.

Aplikasi Revo Uninstaller sendiri, bisa kamu peroleh secara gratis atau upgrade ke Revo Uninstaller Pro yang memberikan lebih banyak fitur pada Revo Uninstaller.

Bagaimana cukup mudah kan cara uninstall aplikasi Windows 10 dengan Revo Uninstaller. Semoga tutorial yang kami bagikan dalam blog sistem operasi komputer ini dapat bermanfaat.

Buka Komentar
Tutup Komentar